Monday, November 7, 2016

UI - Idola College In Indonesia



Kalau bicara tentang Favorite College In Indonesia, pasti terbenam nama – nama universitas yang sudah besar, terkenal dan ternama yang ada di Indonesia di fikiran kalian, tentu saja hal tersebut benar, karena universitas – universitas tersebut sudah pasti memiliki berbagai macam prestasi – prestasi yang luar biasa di berbagai macam jurusan yang telah mereka buka, contohnya Universitas Indonesia atau mungkin yang biasanya di kenal dengan sebutan UI. Universitas Indonesia ini sudah terkenal baik itu di Indonesia, maupun luar negri, dapat terlihat dari banyaknya mahasiswa yang berasal dari negara lain yang belajar di Universitas Indonesia, ntah itu dari program pertukaran pelajar, atau memang ia sendiri yang jauh – jauh datang dari negaranya untuk mendaftar di Universitas Indonesia, atau bisa juga melalui program beasiswa untuk belajar di Universitas Indonesia yang ia dapatkan.

Dengan masuknya Universitas Indonesia menjadi salah satu Favorite College in Indonesia, tentu saja akan semakin banyak anak muda yang bersaing untuk mendapatkan kursi untuk belajar di Universitas Indonesia, walaupun sebenarnya Universitas Indonesia telah membuka berbagai macam test untuk masuk, namun tetap saja masih banyak anak muda yang di tolak mentah – mentah oleh mereka karena kursi yang bisa di dapatkan sangat terbatas, hanya beberapa anak muda terpilih saja yang bisa mendapatkan kursi untuk belajar di Universitas Indonesia, ntah itu karena bakatnya, kepintarannya, atau prestasi yang telah ia dapat dari berbagai macam lomba.

Untuk lulus dengan predikat terbaik atau biasa yang disebut dengan cumlaude pun terasa sulit di Universitas Indonesia, karena kalian harus melawan teman – teman seperjuangan kalian yang merupakan anak muda yang terpilih juga sehingga persaingan antar kalian pun menjadi lebih sulit daripada saat kalian pertama kali masuk. Namun, ketika kalian bisa lulus dari Universitas Indonesia apalagi bisa mendapatkan predikat cumlaude, persaingan di dunia pekerjaan akan terasa lebih mudah, karena para lulusan dari Universitas Indonesia telah banyak dipercaya oleh perusahaan – perusahaan yang beroperasi di Indonesia, karena Universitas Indonesia juga terkenal dengan didikannya yang bagus, tidak heran lagi Universitas Indonesia termasuk Favorite College In Indonesia.